Mengantar dengan Cinta, Bukan Menuntut: SDN 2 Purabaya Tempat Tumbuhnya Anak-anak Bahagia dan Berprestasi

WhatsApp Image 2025 04 25 at 09.18.43 440a443d
4 / 100

Sukabumi – Seputar Jagat News. SD Negeri 2 Purabaya, yang terletak di Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, menjadi contoh inspiratif dalam dunia pendidikan dasar. Sekolah ini menunjukkan bahwa prestasi bukan semata hasil tekanan atau intervensi, melainkan buah dari pemahaman terhadap kodrat dan minat anak-anak yang unik dan beragam.

Dengan pendekatan yang menekankan pada diferensiasi minat, bakat, dan potensi alami siswa, SDN 2 Purabaya menolak segala bentuk paksaan atau eksploitasi dalam pembinaan prestasi. Kepala SDN 2 Purabaya, Rusli Fahmi, S.Pd., menegaskan bahwa pihak sekolah berkomitmen untuk menciptakan lingkungan belajar yang sehat, inklusif, dan membahagiakan bagi seluruh peserta didik.

“Kami tidak pernah memaksa anak untuk mengikuti lomba atau mengejar validasi eksternal. Semua terjadi secara alami. Mereka memilih, berminat, berlatih, dan berprestasi dengan hati yang gembira. Tugas kami hanyalah menuntun, bukan menuntut,” ujar Rusli Fahmi.

Pendekatan ini telah membuahkan banyak prestasi, namun lebih penting lagi, menciptakan atmosfer sekolah yang ramah anak dan mendukung pertumbuhan emosional, sosial, serta intelektual mereka.

SDN 2 Purabaya percaya bahwa pendidikan bukan tentang mencetak juara, melainkan membimbing manusia untuk tumbuh secara utuh—dengan bahagia, percaya diri, dan sesuai dengan keunikannya masing-masing.

(Sukma)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *