Sukabumi – Seputar Jagat News. Rabu, 1 Oktober 2025. Desa Hegarmanah, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) untuk membahas Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun 2026 pada Selasa (30/9/2025).
Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur, mulai dari Badan Permusyawaratan Desa (BPD), pendamping desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, unsur kecamatan, Ketua RT dan RW, Ketua TP PKK, Majelis Ulama Desa, hingga Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) desa.
Musyawarah dipimpin langsung oleh Kepala Desa Hegarmanah, Ujang Natadireja, bersama pendamping desa serta jajaran LPM. Forum ini menjadi wadah bagi seluruh elemen masyarakat desa untuk menyampaikan usulan serta merumuskan prioritas pembangunan di tahun mendatang.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Hegarmanah, Ujang Natadireja, menekankan pentingnya partisipasi warga dalam proses perencanaan pembangunan.

“Musyawarah ini adalah milik kita bersama. Semua usulan yang muncul akan menjadi bahan pertimbangan untuk menentukan arah pembangunan desa di tahun 2026. Harapan saya, hasil musyawarah ini benar-benar membawa manfaat bagi seluruh warga Hegarmanah,” ujar Ujang.
Ia juga menambahkan, keterlibatan berbagai unsur masyarakat menunjukkan komitmen bersama untuk membangun desa secara berkelanjutan.
“Dengan duduk bersama, kita bisa memastikan pembangunan desa lebih tepat sasaran, sesuai kebutuhan masyarakat, dan berlandaskan kebersamaan,” tambahnya.
Musyawarah RKPDes 2026 ini diakhiri dengan penetapan beberapa usulan prioritas yang akan diajukan dalam perencanaan pembangunan tahun depan. Pemerintah Desa Hegarmanah berharap, hasil perencanaan ini mampu menjawab kebutuhan mendasar masyarakat sekaligus mendorong peningkatan kualitas hidup warga.
Dian Iskandar